Cara Menumbuhkan Motivasi Secara 'Bawah Sadar'

Apa motivasi bawah sadar itu? Motivasi bawah sadar adalah motivasi dalam diri individu yang tidak disadari atau tidak bisa dikontrol dengan mudah tanpa adanya pelatihan. Bisa dikatakan bahwa motivasi bawah sadar muncul di luar otak sadar individu. Misalnya, ada individu yang menjalankan/menggerakkan tubuhnya seakan mengalir begitu saja (gerak reflek). Aktivitas yang dilakukan seakan tidak terprogram atau terancang secara detail (rinci). Padahal kenyataannya semua tindakan yang individu lakukan programnya pasti sebelumnya tercetak ( blue print ) di dalam otak kita. Baik "program" (mimpi) yang disadari oleh otak maupun tidak. Topik lain: Pengertian Motivasi Menghadapi hal seperti itu, tugas individu tidak lain adalah bagaimana bisa "mengendalikan" bahkan "membuat" alam bawah sadar sehingga bisa bermanfaat dalam meningkatkan motivasi. Salah satu caranya ialah meraba atau melacak program-program (mimpi-mimpi) yang tak disadari kemudian menuli