Terbaru · Terpilih · Inspirasi · Aktualisasi · Hiburan · Download · Menulis · Tips · Info · Akademis · Kesehatan · Medsos · Keuangan · Konseling · Kuliner · Properti · Puisi · Muhasabah · Satwa · Unik · Privacy Policy · Kontributor · Daftar Isi · Tentang Kami·

3 Dosa Makmum Disebabkan Menyalahi Imam Sholat Berjamaah

Banjirembun.com - Imam sholat berjamaah adalah pemimpin ibadah sholat yang diangkat oleh sebagian umat Islam untuk diikuti lantaran sudah memahami ilmu agama Islam terutama dalam bidang shalat. Prioritas utama seseorang layak untuk dipilih jadi imam sholat, selain memiliki suara merdu serta fasih membaca al Quran, yaitu punya jiwa pemimpin. Tentunya, layaknya sebagai pemimpin pada umumnya seorang imam salah satunya mesti dituntut punya akhlak mulia.


Kebijaksanaan, wibawa, dan aura ketokohan sangat penting dimiliki oleh sosok imam sholat. Dengan sikap bijaksana tersebut seorang imam dapat mengambil keputusan dengan tepat yang disesuaikan dengan kondisi makmumnya. Misalnya, jika makmumnya mayoritas orang awam serta sebagiannya lagi berusia sepuh maka amat dianjurkan durasi sholat agak dipercepat dengan cara minimal menggunakan bacaan al Quran pendek. Sebaliknya, ketika ternyata makmumnya santri/pelajar tentu perlakuannya beda.

Gerakan ibadah sholat berjamaah (sumber Pexels.com/ Kafeel Ahmed)

Dapat disimpulkan bahwa menjadi imam punya tanggung jawab besar. Bahkan, dalam kategori tertentu kesalahan atau kekurangan makmum bakal ditanggung oleh imam. Kendati demikian, bukan berarti makmum di belakangnya boleh melakukan sesuka hati. Sebab, makmum tetap punya peluang berdosa karena menyelisihi imam sholat berjamaah. Berikut ini penjelasannya:


1. Gerakan sholat Mendahului Imam

Gerakan sholat dengan langkah mendahului "intruksi" imam merupakan perkara haram serta tergolong dosa paling besar di antara tiga dosa yang dibahas sekarang. Terutama ketika itu dilakukan saat takbiratul ihram yang berdampak pula pada sholat makmum yang mendahului tersebut berakibat tak sah.


2. Gerakan Bersamaan dengan Imam

Gerakan makmum yang berbarengan dengan imam juga termasuk dosa. Selain, itu ketika gerakan bersamaan itu diterapkan pada takbiratul ihram dapat berakibat sholat makmum enggak sah alias batal.


3. Gerakan Terlambat Jauh dari Imam

Makmum yang gerakan sholatnya terlalu telat atau terdapat jeda lama sekali dalam mengikuti gerakan imam juga bagian dari perbuatan dosa.


Saran Gerakan dalam Mengikuti Imam Agar Tidak Salah

Tatkala imam sudah selesai 100% mengucapkan salam hendaklah makmum baru mengikutinya. Konsekuensinya, di kala makmum mendahului imam mengucapkan salam dapat membatalkan salat si makmum. Perlu diketahui, para Sahabat Rasulullah baru membungkukkan punggung untuk sujud setelah iktidal (berdiri) ketika Nabi Muhammad telah meletakkan dahi beliau menempel ke tanah.


Semoga bermanfaat. Kalau ada tambahan silakan tulis di kolom komentar.






Baca tulisan menarik lainnya:

Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "3 Dosa Makmum Disebabkan Menyalahi Imam Sholat Berjamaah"

Posting Komentar

Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*