Terbaru · Terpilih · Inspirasi · Aktualisasi · Hiburan · Download · Menulis · Tips · Info · Akademis · Kesehatan · Medsos · Keuangan · Konseling · Kuliner · Properti · Puisi · Muhasabah · Satwa · Unik · Privacy Policy · Kontributor · Daftar Isi · Tentang Kami·

Indonesia Patut Bangga, Tak Kalah Dari Upin & Ipin Film Animasi Nussa Tayang di Festival Film Korea Selatan

Banjirembun.com - Nussa adalah serial animasi karya anak bangsa yang pertama kali tayang di YouTube pada November 2018. Diproduksi oleh studio animasi bernama The Little Giantz dan Visinema Pictures. Itu merupakan garapan film terpanjang milik mereka.


Kartun Nussa yang disutradarai oleh Bony Wirasmono itu juga pernah bertengger muncul di siaran televisi Nasional. Sebut saja seperti Trans TV, Indosiar, dan NET TV. Serta muncul di saluran televisi berbayar Malaysia Astro Ceria. Bukan capaian enteng.

Tak cuma itu rumah produksi Visinema yang juga ikut andil melahirkan Nussa menyatakan film Islami itu akan tayang perdana di selama 8-18 Juli 2021 di Korea Selatan pada acara Bucheon International Fantastic Film Festival (BIFAN).


BIFAN ialah sebuah festival film internasional tahunan di Korsel. Pagelaran itu dikhususkan untuk menghadirkan film berjenis fantasi, fiksi ilmiah, horor, misteri, dan thriller. Pada tahu ini BIFA melakukan pemutaran film dan program festival secara daring.


Perlu diketahui bahwa film Nussa bercerita tentang bocil (bocah cilik) laki-laki bernama Nussa yang tengan menghadapi problem baru dalam hidup. Yakni, ada anak lain yang jadi pesaingnya dalam lomba berhasil mengalahkannya. 


Lebih dari itu dia juga merasa kecewa lantaran sang ayah atau Abi tidak memenjuhi janji yang diberikan. Walau dia sebenarnya anak yang soleh, berbakti pada orang tua, cerdas, periang, hingga punya impian mulia tetaplah ia seorang bocah yang masih rapuh.


Alhamdulillah, kondisi yang serba tak mengenakkan sehingga terjadi perang batin itu bukannya membuat Nussa menyerah. Dia mengalami banyak pembelajaran yang semakin membikin paham tentang arti kehidupan. Serta semakin siap menuju kedewasaan yang matang.


Film ini sungguh menginspirasi semua kalangan. Siapapun yang telah menonton hiburan tersebut akan merasa lebih bersyukur. Sebab pertunjukkannya lebih realistis ketimbang film kartun lainnya yang kadang berlebihan sulit untuk ditiru dalam kehidupan nyata.







Baca tulisan menarik lainnya:

Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Indonesia Patut Bangga, Tak Kalah Dari Upin & Ipin Film Animasi Nussa Tayang di Festival Film Korea Selatan"

Posting Komentar

Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*