Terbaru · Terpilih · Inspirasi · Aktualisasi · Hiburan · Download · Menulis · Tips · Info · Akademis · Kesehatan · Medsos · Keuangan · Konseling · Kuliner · Properti · Puisi · Muhasabah · Satwa · Unik · Privacy Policy · Kontributor · Daftar Isi · Tentang Kami·

Top Banget Motor Nasional GESITS Menjajah Jalanan Negara Senegal, Ini Spesifikasi Motor Nasional Tersebut

Banjirembun.com - Kabar bikin bangga hadir bagi rakyat Indonesia. Produk teknologi transportasi besutan generasi bangsa ini telah berhasil menginvansi aspal. Sepeda motor matik bertenaga listrik ramah lingkungan telah diekspor ke Senegal.


Keberadaan motor nasional Indonesia GESITS digunakan sebagai kendaraan operasional oleh perusahaan taksi motor modern di Ndiaye Transport. Sepeda motor itu digadang dapat menyediakan transportasi cepat, murah, aman, dan membuka lapangan kerja.

Perlu diketahui bahwa awalnya sepeda motor GESITS merupakan hasil kerja sama dari Garansindo Electric Scooter dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Kemudian diberi nama GESITS yang merupakan singkatan keduanya.


Pada saat kelahirannya tahun 2015 motor GESITS belum secanggih sekarang. Dulu masi berupa prototipe yang dikerjakan secara bertahap. Lantas diadakan pengembangan-pengembangan dari waktu ke waktu.


Langkah ekspor produk teknologi sepeda motor listrik karya Indonesia merupakan lompatan besar. Meski sekarang yang diekspor masih 200 unit itu tetap uatu awal yang bagus untuk memulai memperkenalkan GESITS pada pasar dunia.

Varian warna motor Gesits (sumber gambar)


Bila kerja sama di atas terjadi sama-sama menguntungkan maka tidak menutup kemungkinan ke depan GESITS bakal mengaspal di belahan belahan Afrika lainnya. Setidaknya Afrika bagian barat yang menjadi tetangga Sinegal.


Spesifikasi Motor Listrik GESITS

Sepeda motor ini 100 persen buatan Indonesia. Dirakit dan diproduksi di Indonesia. Menggunakan listrik sebagai energi atau tenaga utama. Mudah sekali dalam mengeperasikannya. Serta memiliki garansi baterai hingga 3 tahun pemakaian.


Motor yang pabrik perakitannya berada di Cilengsi, Bogor, Jawa Barat ini memiliki tenaga listrik dengan daya motor 5KW. Sekali pengisian baterai tunggal dapat menempuh  hingga 50 Km. Adapun baterai ganda dapat mencapai 100 Km. 

Jenis baterai yang digunakan lithium-ion Volt/20 Ah. Waktu pengisian memerlukan kurang lebih 3 - 4 Jam. Diklaim baterai itu dapat dipakai hingga 1000 kali pengisian daya. Itu artinya umur baterai diprediksi kurang lebih sekitar tiga tahun pemakaian.


Di dalam motor Gesits juga ada mode pengaturan berkendara. Fitur rideng mode itu meliputi:

1. Sport: Dapat mencapai kecepatan 70 Km/Jam.

2. Urban: Dapat mencapai kecepatan 60 Km/Jam.

3. Eco: Dapat mencapai kecepatan 45 Km/Jam.


Berikut ini detail desain dan spesifikasi motor GESITS:






Baca tulisan menarik lainnya:

Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Top Banget Motor Nasional GESITS Menjajah Jalanan Negara Senegal, Ini Spesifikasi Motor Nasional Tersebut"

Posting Komentar

Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*