Terbaru · Terpilih · Inspirasi · Aktualisasi · Hiburan · Download · Menulis · Tips · Info · Akademis · Kesehatan · Medsos · Keuangan · Konseling · Kuliner · Properti · Puisi · Muhasabah · Satwa · Unik · Privacy Policy · Kontributor · Daftar Isi · Tentang Kami·

5 Cara Berfaedah dan Menghibur Atasi Bosan Saat di Rumah Saja

Siapa yang tidak bosan kalau tiap hari selalu di rumah. Bilapun keluar teramat jarang dan hanya sebentar. Itupun dipenuhi rasa was-was serta mendapat ceramah dari anggota keluarga dulu. Kalau ada yang merasa tidak bosan mungkin dia sedang mengingkari hati kecilnya sendiri.



Setiap hari berada di ruang itu-itu saja. Kamar tidur, ruang keluarga, dapur, kamar mandi, dan ruangan di rumah lainnya. Mata hanya melihat hal yang selalu sama. Mulai dari tembok, lemari, meja, alat makan dan masak, dan perabot rumah tangga lain.


Tentu kita rindu suara bising kendaraan. Rindu melihat pemandangan alam dan perkotaan. Rindu kumpul secara nyata bersama orang-orang yang asyik bersama kita. Serta rindu-rindu lainnya yang tak akan kita temukan saat berada di rumah saja.


Hal yang bisa membuat pandangan mata dan pendengaran telinga jadi lebih segar adalah alat elektronik. Sebut saja seperti TV, smartphone, laptop, radio, dan semacamnya. Di sana banyak menawarkan hal yang menarik mata dan telinga. Namun, terlalu sering menikmatinya juga jadi bosan.


Nah, oleh sebab itu kami ingin menawarkan beberapa tips agar kalian tidak bosan lagi saat terpaksa harus di rumah. Agar kalian tidak bosan seharusnya tidak hanya sebagai penikmat yang hanya menonton dan mendengar acara di perangkat elektronik. Kalian juga harus berkarya.


Berikut ini 5 cara atasi bosan saat di rumah:


1. Menulis

Kalian yang pernah bersekolah apalagi kuliah pasti pernah diajari menulis. Bagaimana cara menyusun kalimat dan bagaimana cara mengeditnya. Dengan modal itu kalian bisa berkarya membuat tulisan bermanfaat yang informatif, motivasi, humor, cerita, edukatif, dan lain-lain. Lalu sebarkan tulisan itu ke media sosial agar dibaca yang lain.



Ilustrasi menulis saat di ruma saja (sumber gambar)


Tulisan yang dibuat itu selain membuat kalian jadi lega juga akan bisa bermanfaat bagi orang lain. Menghibur, mencerahkan, memotivasi, dan sebagainya. Apalagi bila tulisan yang dibuat itu bisa "diuangkan". Dengan cara dikirim ke surat kabar ataupun ditulis di blog. Selain bisa menghilangkan kebosanan juga bisa mendapat penghasilan.


2. Membuat video

Buatlah video sendiri atau bisa juga bersama keluarga di rumah. Seperti halnya menulis, konten video yang dibuat bisa beragam. Hal apa yang bisa membuat kalian bosan itulah yang dilakukan. Misalnya menyanyi, membuat parodi, curhat, hingga merekam kegiatan maupun percakapan "renyah" bersama anggota keluarga.


Kalian juga dapat "memamerkan" proses sampai hasil akhirnya. Seperti melukis, memasak, menata rumah, dan yang semacamnya. Dengan begitu kesan gabut atau mati gaya tidak terjadi pada kalian. Sebab kalian mampu memanfaatkan waktu kosong untuk hal-hal yang kreatif, inovatif, dan menyenangkan.


3. Chatting dengan orang baru


Kalian mungkin bosan chatting tiap hari dengan teman kerja, teman sekolah, atau teman sehobi. Untuk menyelinginya tak salah chatting dengan orang baru. Caranya masuk ke grup media sosial misalnya grup whatsapp. Berbaurlah di sana dengan cool dengan tetap memantau situasi. Lalu di saat yang tepat carilah anggota grup yang cocok dengan kalian.


Berbaurlah dengan semua jenis kelamin. Jangan pilih-pilih teman. Buat kondisi grup senyaman mungkin. Bila kalian berjiwa pemimpin kalian juga bisa membuat grup sendiri. Lalu sebarkan tautan grup itu ke grup-grup yang lain. Buat aturan yang jelas, tegas, dan konsisten. Dijamin waktu kalian bakal habis seharian di beberapa grup sosial media tersebut.



4. Membaca 

Kalian di rumah yang TV-nya dikuasai "ibu negara" pasti tidak bisa menonton. Apalagi bila kuota internet juga terbatas. Kalian dapat menggantinya dengan membaca cerita, novel, atau komik di internet. Itu tidak akan memakan banyak paket data daripada menonton video. 


Ilustrasi membaca buku pengantar tidur di malam hari (sumber gambar)



Terlebih bila kalian pakai paket gratis medsos, bacaan bisa didapatkan di grup tersebut. Selain itu, kunjungi website yang sangat bermanfaat seperti website Banjir Embun ini. Baca tulisan yang dirasa sesuai dengan minat dan bakat kalian. Dengan membaca kalian terkadang juga mudah merasa kantuk lalu tertidur. Badan bisa beristirahat sehingga imunitas tubuh tetap terjaga.


5. Menonton

TV bukanlah satu-satu media untuk menonton. Kalian yang sejak lama sudah punya banyak koleksi video akan terbantu. Tidak mengeluarkan uang untuk akses internet. Hanya butuh listrik untuk menghidupkan laptop. Putar kembali koleksi film atau video lainnya yang kalian punya. 


Dijamin kalian tidak akan bosan bila memutarnya lagi. Sebab tidak semua film mampu disimpan dalam memori otak. Sebagian besar alur film dari awal hingga akhir yang pernah dilihat pasti terpotong karena lupa. Oleh sebab itu dengan menonton ulang film itu juga bisa mengasah memori otak.










Baca tulisan menarik lainnya:

Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "5 Cara Berfaedah dan Menghibur Atasi Bosan Saat di Rumah Saja"

Posting Komentar

Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di *Banjir Embun*